Warga Lantebung Curhat Soal Air Bersih, Andi Zunnun Langsung Beri Solusi

oleh -151 views
oleh

UPDATESULSEL.NEWS- Calon Wakil Wali Kota Makassar, Andi Zunnun Armin NH, melakukan kampanye di Perumahan Nelayan, Lantebung, Kelurahan Bira, Sabtu, 3 Oktober 2020. Dalam pertemuan tersebut, warga mengeluhkan sulitnya mendapatkan air bersih.

Tokoh masyarakat Lantebung, Muhajirin, mengungkapkan, warga selalu kesulitan mendapatkan air bersih. Apalagi di musim kemarau seperti saat ini. Karena itu, ia berharap, jika Andi Zunnun terpilih nantinya, bisa memperhatikan hal tersebut.

“Yang paling penting bagi kami dan urgent, adalah air bersih. Selalu saja jadi masalah, apalagi kalau sudah musim kemarau,” keluh Muhajirin.

Menanggapi hal tersebut, Andi Zunnun, mengungkapkan, salah satu program prioritas dirinya bersama Calon Wali Kota Makassar, Irman Yasin Limpo, adalah penyediaan air bersih untuk warga. Hal ini memang menjadi perhatian, karena ke depan, air akan semakin mahal.

“Kita akan buat sumber air yang baru di tiap RT, sehingga warga tidak lagi kesulitan air bersih. Kita akan buat dengan pendekatan teknologi,” ujarnya.

Tidak hanya itu, air bersih untuk rumah ibadah juga akan diperhatikan. Jika diberi amanah memimpin Kota Makassar, kandidat dengan nomor urut 4 ini juga akan menggratiskan air bersih untuk rumah ibadah.

“Tidak boleh lagi rumah ibadah dibebani dengan pembayaran air,” tegasnya.

Dalam pertemuan tersebut, Andi Zunnun juga menyampaikan terkait program downsizing pemerintahan ke tingkat RT. Sehingga, pelayanan administrasi kependudukan, mulai KTP, KK, Akte Kelahiran dan lainnya, cukup dilakukan di tingkat RT.

“Pak Irman Yasin Limpo adalah birokrat senior dan berpengalaman. Jadi beliau paham betul soal pemerintahan. Soal pelimpahan kewenangan ini, tidak sulit bagi beliau,” imbuhnya. (*)