Dewan Sikapi Proyek Makassar New Port Rugikan Nelayan Pulau Kodingareng

oleh -275 views
oleh

UPDATESULSEL.COM- Pengerukan atas proyek Makassarnew port pelabuhan baru merusak pulau Kodingareng Kecamatan Kepulauan Sangkarrang kota Makassar. Pengerukan tersebut tentunya merusak daerah pesisir kota Makassar.

Berdasarkan temuan reses ketua komisi D DPRD kota Makassar, H. Abdul Wahab Tahir di Kecamatan Kepulauan Sangkarrang, beberapa hari lalu. Adanya reklamasi itu meresahkan seluruh nelayan di Pulau Kodingareng.

Yang mana pembangunan, Proyek Makassar New Port melakukan pengerotan pasir di pulau Kodingareng lalu membawanya ke daerah pembangunan pelabuhan baru.

“Jika ini dilakukan terus-menerus maka akan terjadi abrasi atau perusakan.Di lokasi pengerukan itu tempat nelayan membudidayakan rumput laut, cumi. Ini juga merusak kelestarian laut,” kata H. Abdul Wahab Tahir, Selasa (23/6/2020).

Dengan kejadian itu, H. Abdul Wahab Tahir mengungkapkan pembangunan proyek Makassar new port membuat para nelayan di Pulau Kodingareng kehilangan mata pencarian.

“Pengerukan itu membuat nelayan harus kehilangan mata pencariannya. Mereka (news port) tidak manusia merusak laut. Pengerokan ini harus dihentikan tidak boleh dibiarkan terus menerus,” kesal H. Abdul Wahab Tahir.

Sebelumnya, para nelayan di Pulau Kodingareng telah menggelar aksi penolakan pengerukan oleh New Port. (*)