Jelang Pemilu 2024, Direktur RSKD Dadi Sulsel Siapkan Kamar Khusus Caleg Gagal

oleh -48 views
oleh

UPDATESULSEL.NEWS – Rumah Sakit Khusus Daerah (RSKD) Dadi Provinsi Sulawesi Selatan di Makassar, menyiapkan ruangan khusus bagi calon pasien dari kalangan legislatif gagal pada momentum demokrasi mendatang.

Hal tersebut disampaikan oleh Direktur RSKD Dadi, Arman Bausat, selasa (21/2/2023).

“Kita ada kamar, VIP, hingga VVIP untuk perawatan bagi caleg tidak terpilih,” ungkapnya.

Arman menambahkan setiap pasien wajib mempunyai BPJS Kesehatan jika ingin dilayani.

“Dengan catatan mereka punya BPJS Kesehatan,” sambungnya.

Menurutnya, potensi stres berat hingga depresi mudah dialami caleg yang tidak terpilih padahal telah menghabiskan modal besar.

Arman membeberkan bahwa setelah kontestasi politik, biasanya sejumlah caleg mendatangi RSKD Dadi untuk perawatan terkait mental mereka.

“Mereka sudah berkorban banyak pada pemilu tapi tidak terpilih, tentu dia akan depresi. Setelah depresi, maka akan tertekan dan masuk pada fase halusinasi,” tutupnya. (*)