Di Hadapan Warga dan Tokoh Masyarakat Bunga Ejayya, Andi Zunnun Komitmen Utamakan Kebutuhan Dasar Masyarakat Terpenuhi

oleh -83 views
oleh

UPDATESULSEL.NEWS- Calon Wakil Walikota Makassar nomor urut 4, Andi Zunnun Armin NH kembali memenuhi kerinduan warga Jalan Tinumbu, Kelurahan Bunga Ejayya, Kecamatan Bontoala, Kamis (19/11/2020).

Dikesempatan iti, Andi Zunnun Armin NH yang akan mendampingi, Irman Yasin Limpo melakukan berbagai serangakaian kegiatan mulai dari kampanye dialogis, hingga berdialog dengan puluhan ketua RT, Ketua RW, dan Puluhan tokoh masyarakat.

Dikesempatan itu, Andi Zunnun Armin NH menjelaskan tahun depan hampir pasti negara mengalami resesi atau krisis ekonomi. Sehingga, rakyat harus merasakan langsung kehadiran pemerintah melalui program-programnya.

“Untuk apa membangun infrastruktur, gedung tinggi, jalan bertingkat, kalau rakyat dalam kondisi lapar,” ujarnya, saat melakukan kampanye di Jalan Nuri, Sabtu, 24 Oktober 2020.

Andi Zunnun Armin NH menambahkan, komitmennya bersama, Irman Yasin Limpo untuk meringankan beban hidup masyarakat khususnya di bidang kesehatan.

“Salah satu beban rakyat adalah iuran BPJS Kesehatan. Karena itu, jika saya dan Andi Zunnun diberi amanah memimpin Kota Makassar, pemerintah akan membayarkan iuran BPJS Kesehatan masyarakat, khususnya yang Kelas III,” tegasnya, yang disambut tepuk tangan warga yang menghadiri sosialisasi.

Menanggapi hasil Survei yang mengunggulkan pasangan calon lainnya, Andi Zunnun Armin NH menjelaskan jika dirinya bersama, Irman Yasin Limpo tak mau menyajikan pertarungan politik yang mencederai masyarakat dengan survei pesanan yang mengunggulkan calon tertentu.

“Kami tidak mau melakukan politik yang membohongi rakyat dengan survei pesanan. Kami berangkat dari panggilan nurani untuk membangun kota Makassar dan memenuhi harapan dan kebutuhan dasar masyarakat,” jelas Andi Zunnun Armin NH. (Wan)