Bangun Sinergitas dengan Media, PDAM Kota Makassar Siap Terima Kritikan

oleh -152 views
oleh

UPDATESULSEL.NEWS – Perumda Air Minum (PDAM) Kota Makassar Adakan Kegiatan Konferensi Pers dan Coffee Morning dengan para wartawan dengan mengangkat tema “Sinergitas PDAM dan Media” yang dilaksanakan di Aula PDAM Kota Makassar, Selasa (18/01/2022).

Dalam kegiatan tersebut, Benny Iskandar selaku Plt Direksi PDAM Kota Makassar mengatakan akan terus membangun sosialisasi kepada media. Dia juga mengungkapkan bahwa Perumda Air Minum Kota Makassar tidak ada apa-apanya tanpa adanya sebuah media.

“Kami juga akan terus bersosialisasi dengan media. Saya juga lahir dan besar karena media, tanpa media kita bukan siapa-siapa. Media adalah corong untuk memberitakan semua kegiatan Perumda Air Minum Kota Makassar,” ujarnya.

Benny juga mengungkapkan bahwa PDAM Kota Makassar siap menerima kritikan dan masukan-masukan baik dari masyarakat ataupun dari media itu sendiri.

“Saya juga butuh kritiknya, kami ini bukan direksi yang anti kritik. Semua saran dan pendapat akan kami terima lalu sinergikan dengan baik,” ungkapnya.

Hal senada juga diungkapkan oleh Kabag Humas PDAM Kota Makassar, Idris Tahir yang meminta agar media bisa membantu dalam segi pemberitaan. Dia juga menyatakan siap menerima kritik agar bisa menjadi lebih baik kedepannya.

“Tetaplah bersama kami, bantulah kami terkait hal-hal yang baik ke depan. Kalau ada yang tidak bagus dari kami, maka kritik kami atau habisi kami kalau perlu. Tetapi beri kami kesempatan untuk membenahi diri, agar kami bisa bekerja lebih baik kedepannya,” jelasnya.

“Sebagaimana harapan kami untuk memperbaiki pelayanan air kami kepada seluruh masyarakat Kota Makassar pada umumnya dan pelanggan PDAM Kota Makassar pada khususnya,” lanjut Idris kepada para wartawan yang hadir dalam konferensi pers tersebut. (*)