UPDATESULSEL- Ketua Bappilu DPW PKS Sulsel, Sri Rahmi, menjelaskan pelaksanaan Pilkada di beberapa kabupaten/kota yang di Sulsel sampai saat ini rekomendasinya belum final keluar. Termasuk rekomendasi dukungan untuk pasangan calon Walikota dan wakil Walikota Makassar.
“Kita berharap semoga pekan depan DPP sudah menetapkan pasangan bakal calon untuk Pilkada Makassar. Kader PKS sudah tidak sabar lagi untuk bergerak memenangkan kandidatnya,” kata Sri Rahmi, Kamis (16/7).
Dikonfirmasi terkait berita yang santer bahwa PKS alihkan ke None dukungannya, Sri Rahmi menjawab diplomatis, masih menunggu keputusan DPP partainya.
“Saya sudah sampaikan, bahwa kami belum menerima keputusan apapun dari DPP terkait pilkada Makassar,” jelas Sri Rahmi. (Abu)