Keluhakan Pelayanan Admistrasi, Warga Parangloe: Program Irman-Zunnun Permudah Kehidupan Masyarakat

oleh -29 views
oleh

UPDATESULSEL.NEWS- Hari ini, Selasa 27 Oktober 2020, bakal calon wakil Walikota Makassar, Andi Zunnun Armin NH menggelar kampanye dialogis di Parangloe, Kecamatan Tamalanrea.

Masyarakat pun antusias menyambut pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Makassar nomor urut 4, Irman Yasin Limpo-Andi Zunnun Armin NH sebagai calon pemimpin di kota Makassar yang punya segudang gagasan memudahkan kehidupan masyarakat.

Dihadapan, Andi Zunnun Armin NH puluhan ketua RT, ketua RW , dan berbagai kalangan masyarakat di Parangloe mengeluhkan pelayanan admistrasi kependudukan yang terkesan lambat dan menyulitkan masyarakat.

“Hanya program-program dari pasangan Irman-Zunnun yang menjanjikan kemudahan bagi kehidupan masyarakat. Pelayanan admistrasi nantinya cukup diselesaikan di ketua RT. Dan hanya pasangan Irman-Zunnun yang berani menanggung beban masyarakat, yang mana nantinya akan membayarkan BPJS kesehatan bagi kelas tiga,” ujar salah seorang warga Parangloe, Abdul Aziz.

Menanggapi berbagai keluhan masyarakat, calon wakil Walikota Makassar, Andi Zunnun Armin NH menegaskan dirinya mendampingi Irman Yasin Limpo maju pada Pilkada Makassar untuk menjawab segalah tantangan hidup yang menjadi kebutuhan dasar masyarakat.

“Kalau ada calon lain yang baru memikirkan kemudahan admistrasi kependudukan bagi masyarakat, berarti mereka nyontek progam Irman-Zunnun. Kenapa kemarin-kemarin Pemerintah kota Makassar tidak tidak memperhatikan pelayanan admistrasi bagi masyarakat dan kebutuhan dasar masyarakat. Salah satu alasan Saya dan pak Irman Yasin Limpo maju ingin mengurangi beban hidup kita semua. Kami bukan penjanji, kami datang dengan niat membangun kota Makassar dengan memberdayakan seluruh golongan masyarakat tanpa kecuali,” jelas Andi Zunnun Armin NH. (*)