Isi Waktu Libur, Kadis Pariwisata Makassar Joging Bareng Rekanya di CPI

oleh -42 views
oleh

UPDATESULSEL – Hari Minggu adalah hari yang sering ditunggu karena ia adalah hari Iibur, setelah satu pekan penuh beraktivitas, baik belajar maupun bekerja. Namun juga tidak ideal jika di hari Minggu diisi dengan kegiatan-kegiatan yang bermanfaaat seperti olahraga.

Hal inilah dilakukan oleh Kepala Dinas Pariwisata Kota Makassar, Rusmayani Madjid.  Dia bersama rekanya mengisi waktu libur dengan cara berolahraga. Salah satu tempat menjadi favorit di Center Poin Of Indonesia (CPI) Makassar, Pada, Minggu (16/8/2020).

“Kami setiap Sabtu dan Minggu olahraga pagi, di anjungan losari, lapangan karebosi. Dan di CPI. Alhamdulillah kami sudah lakukan setiap pekan waktu libur,” ujarnya.

Bagi dia, kegiatan kondisi saat ini diisi dengan (aktivitas) positif sekaligus edukatif di hari Minggu selain hari yang tepat untuk aktivitas hobi pekerjaan di rumah, ada beberapa hal yang Iayak dipertimbangkan di antaranya, jogging(senam pagi).

Menurutnya, di masa pandemi perlu olahraga. Selain itu. Paling penting jaga jarak dan selalu mendaati protokol kesehatan sesuai anjuran WHO untuk mencegah wabah virus corona.

“Bagi saya masa pandemi kami tetap sehat olahraga, jangan lupa pakai masker dan jaga jarak,” pungkasnya. (**)