Ilham Habibie Coba Bandingkan Pesawat yang Pas Buat RI Negara Kepulauan

oleh -41 views
oleh

UPDATESULSEL.NEWS – Putra Presiden ke-3 Republik Indonesia Prof. DR Ing Ir. H. Bacharuddin Jusuf Habibie, FREng, Ilham Akbar Habibie punya gagasan besar terkait proses pembangunan di negeri ini. Ilham Habibie mirip dengan ayahnya, BJ Habibie selain sangat cerdas di atas rata-rata untuk Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), juga punya visi besar buat Indonesia.

Yang terbaru, Ilham Habibie membandingkan pesawat R80 vs N250 di channel Youtube pribadinya. Ilham Habib melalui channal-nya, ia menyampaikan ide besar terkait dengan transportasi di Indonesia. Tidak jauh dari dunia yang digulutinya selama ini, ya teknologi pesawat terbang.

Bagi Ilham Habibie, bagaimana agar pesawat di Indonesia yang menghubung satu pulau dengan pulau lainnya membutuhkan baling-baling pesawat ukurannya yang kecil. Sehingga dengan pesawat itu lebih efektif dan efisien.

“Indonesia itu kan negara yang terdiri dari kepulauan, sehingga membutuhkan pesawat baling-baling ukurannya yang kecil. Karena banyak bandara di dalam negeri yang memiliki landasannya pendek-pendek. Kalau baling-baling cuma butuh 1.400 meter, kalau pakai Boeing minimal 2.500 meter,” kata Ilham Habibie di channel Youtube-nya diberi judul PERBANDINGAN SPESIFIKASI PESAWAT R80 VS N250, Jakarta, Selasa (14/9/2022).

“Kalau misalnya, kita terbang dari Jakarta Bandung diperlukan misalnya setengah atau 40 menit dengan baling-baling. Dulu itu kita pernah adakan, tapi sekarang tidak perlu lagi karena sudah ada jalan tol dan ada kereta cepat,” sambungnya.

“Tapi masih ada kota-kota di Indonesia, yang tidak kaya Jakarta Bandung yang tidak memiliki tol, akses darat yang tidak mumpuni, ya harus menggunakan pesawat terbang. Yang biasanya dengan pesawat bisa 2 jam tapi dengan mobil bisa hingga 8 jam.” (*)