Dukung Harmoni Kebangsaan, NU Makassar dan INTI Sulsel akan Gelar Ngopi Nusantara

oleh -123 views
oleh

UPDATESULSEL.NEWS – Ngopi Nusantara salah cara merekatkan dan memperkuat harmoni kebangsaan ditengah kehidupan masyarakat yang multikultural, seperti layaknya kehidupan warga masyarakat Kota Makassar.

Ngopi Nusantara menjadi salah satu kesepakatan kegiatan yang akan dilaksanakan oleh Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kota Makassar bersama dengan Perhimpunan Indonesia Tionghoa (Inti) Sulawesi Selatan yang diputuskan dalam Rapat Bersama yang berlangsung di Sekretariat Perhimpunan Inti Sulawesi Selatan di kawasan Jl. Pasar Ikan No. 53 Makassar, Jumat 8 Juli 2022.

Kegiatan Ngopi Nusantara salah satu kegiatan Penunjang Muskercab II PCNU Kota Makassar rencananya akan diikuti oleh Walikota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto, Pengurus Inti Sulawesi Selatan, Pengurus Cabang NU Kota Makassar beserta Lembaga, Badan Otonom dan Majelis Wakil Cabang NU Kecamatan se Kota Makassar, ujar Taufiq Manji.

Kegiatan Ngopi Nusantara menjadi program kegiatan kerjasama pertama antara PCNU Kota Makassar dan Perhimpunan INTI Sulawesi Selatan yang sehari sebelumnya dilakukan Penandatanganan Kerjasama (MoU) pada Pembukaan Musyawarah Kerja Cabang II PCNU Kota Makassar sehari sebelumnya (16 Juli 2022) di Makassar Golden Hotel, ujar Taufiq Manji selaku Sekretaris Panitia Muskercab II yang juga Ketua LPBI NU Makassar.

Ketua Perhimpunan INTI Sulawesi Selatan Peter Gozal menyambut baik beberapa program yang akan dikerjasamakan dengan Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kota Makassar.

“Membangun harmoni kebangsaan adalah kewajiban kita bersama untuk menjaganya. Oleh karena itu saya menyambut baik dan berterima kasih kepada teman-teman di NU Makassar atas insiatifnya dalam melakukan program-program bersama,” ujar Peter Gozal.

Rapat bersama persiapan Ngopi Nusantara turut dihadiri oleh Sekretaris Perhimpunan INTI Sulawesi Selatan Albertus Yap, Sekretaris PCNU Kota Makassar Usman Sofian bersama beberapa pengurus INTI Sulsel dan panitia pelaksana Muskercab II NU Kota Makassar. (*)